Pesan Penting Irfan AB di Silaturahmi Majelis Taklim se Mandai Maros

Berita, Sosial432 Dilihat

Majelis taklim se Kecamatan Mandai Kabupaten Maros menyelenggarakan tablik akbar dan silaturahmi pada Ahad 5 November 2023.

Kegiatan ini menjadi wadah penting untuk memperkuat persatuan dan kesatuan di Indonesia dengan tema “Memupuk Persatuan dan Kesatuan Dalam Menjaga Keutuhan NKRI.”

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh dan pihak terkait, termasuk perwakilan dari Departemen Agama Kabupaten Maros, Ketua Asosiasi Majelis Taklim Indonesia (AMTI) Maros, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan Andi Muhammad Irfan AB dan calon anggota DPR RI, Nurhasan.

Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Muhammad Irfan AB, menyampaikan pesan tentang menjaga silaturahmi dan ketertiban menjelang Pemilu dan Pileg 2024 pada sambutannya.

Ia menekankan perlunya menjaga kerukunan di antara sesama tim sukses calon legislatif yang akan bertarung dalam pemilihan tersebut dan menghindari saling menjatuhkan.

“Acara seperti ini menjadi sarana yang sangat relevan dalam membangun dan memelihara kerukunan sosial, terutama dalam konteks persiapan untuk pemilihan umum,” ungkapnya.

Pesan tentang pentingnya persatuan, kesatuan, dan kerukunan dalam membangun Kabupaten Maros yang beragam namun tetap bersatu menjadi landasan kuat yang diusung dalam kegatan ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *